Minggu, 31 Januari 2010

Demo 100 Hari SBY-Bodiono


Wah...wah wah...semakin hari aku semakin bangga saja menjadi orang Indonesia. Rasa-rasanya kepribadian kita sebagai bangsa yang berbudi pekerti baik mulai terbentuk lagi. Terbukti dengan demo seartus hari pemerintahan SBY-Budiono yang berlangsung aman dan damai.

Tidak ada lagi bentrok antara pengunjuk rasa dan polisi. Polisi semakin menghargai kebebasan berpendapat, pengunjuk rasa semakin patuh pada tata tertib,mereka mulai sadar bahwa pengrusakan pada fasilitas umum sangatlah tidak baik dan merugikan orang banyak. (kan hitung-hitung kita ngemat uang negara. Kan kalo dirusakin lagi ganti lagi)

Dan yang paling menyenangkan adalah dengan berlangsungnya aksi yang begitu damai ini kita tidak melepas identitas kita sebagai negara yang deeeeemooookraaaasi!!
Well, demokrasi memang sarat dengan kebebasan tapi bukan berarti demokrasi tidak memiliki teori alias demokrasi sebenarnya memiliki batasan. Bagaimana teorinya? Okay,demonstarsi memank sah2 saja...tapi kalau sampai merusak fasilitas umum itu kejahatan namanya.

Yang kedua adalah adanya “disconect” antara urusan politik dan ekonomi. Yapzzz...demo seratus hari SBY-Budiono berkaitan dengan politik. Apakah ini mempengaruhi kegiatan ekonomi? SAMA SEKALI TIDAK. Buktinya? Pada hari rabu nilai tukar rupiah naik dari 9450 menjadi 9350. inverstor yang sbelumnya diperkirakan akan menahan diri untuk bertransaksi justru melakukan transaksi. Indeks harga saham gabungan naek 55 poin dan menembus angka 2.619....wah....wah...wah...
Memang seh kasus century adalah bencana dasyat yang mengguncan-guncangkan batin,tapi toh itu sudah terjadi. Waktu tidak bisa diputar. Kita sudah cukup mengorbankan,tenaga,pikiran,dll untuk mendengarkan wacana-wacana yang berlangsung selama berjam-jam namun ujung-ujungnya “menggantung”. Saudara-saudara!!! Kita harus bangkit dari keterpurukan ini!!! Jangan hanya menuntut!! (toh mereka gak sanggup menuhin tuntutan kita) Mari kembangkan kreativitas untuk memproduksi karya-karya yang bernilai!! Jangan matikan kreativitas anda!! Teruslah berkarya dan berkarya....Ingatlah saudara-saudara,bahwa hidup membutuhkan kekreativan unruk memperthankan hidup.

Terakhir saya secara pribadi berharap agar sewaktu-waktu presiden dan wakil presiden memberi tanggapan yang bijak pada suara hati kita selaku rakyat Indonesia. Kalau kita menyatakan tidak puas atas kinerja 100 hari pemerintahan SBY-Bodiono maka Pak SBY seyogianya menjelaskan. (bukan membela diri loh ya) Karena keterbukaan antara rakyat dan “Bapak”nya sangatlah perlu. Pemerintahan 100 hari adalah landasan kuat pemerintahan lima tahun kedepan. Sekian dari saya. Wassalam ^^

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:
Free Blog Templates